KARO - Jelang pemilihan kepala daerah serentak tahun 2024. Semua masyarakat yang terdaftar sebagai pemilih akan menggunakan hak pilihnya, termasuk warga binaan pemasyarakatan yang sedang menjalani pembinaan di rumah tahanan negara (Rutan) dan lembaga pemasyarakatan (Lapas).
Nah, guna menjamin seluruh warga binaan dapat menyalurkan hak suaranya. Rumah tahanan negara (Rutan) Kelas II B Kabanjahe dan Komisi Pemilihan Umum (KPU) Karo, Selasa (01/10-2024), menggelar rapat koordinasi (Rakor) perekrutan petugas TPS lokasi khusus, yang digelar di aula Rutan.
Baca juga:
Lagi, Pemkab Karo Raih Penghargaan Dari KPK
|
Kepala Rutan Kelas II B Kabanjahe, Chandra Syahputra Tarigan SH MH mengatakan, penyelenggaraan pilkada di Rutan, untuk menjamin hak pilih setiap warga negara, termasuk warga binaan yang sedang menjalani hukuman.
"Sebagai institusi yang bertugas membina warga negara yang terlibat masalah hukum. Kami berkewajiban memfasilitasi hak pilih mereka dalam pemilu. Oleh karena itu, kami sangat mendukung upaya KPU Karo dalam mempersiapkan TPS khusus di Rutan Kabanjahe ini, " ujarnya.
Sementara, KPU Karo diwakili Kasubbag SDM dan Partisipasi Humas, Ekadody menjelaskan terkait mekanisme perekrutan petugas TPS khusus. Pihak penyelenggara, akan memberikan pelatihan kepada calon petugas agar memenuhi kriteria.
"Nantinya, sebelum bertugas. Calon petugas TPS Khusus akan diberikan pelatihan dan pemeriksaan kesehatan. Kami berkomitmen akan menjalankan seluruh proses, secara transparan dan profesional. Sehingga pelaksanaan pemilu di TPS khusus ini berjalan lancar, aman dan sukses, " ujarnya.
Diharapkan, dengan diadakannya rapat koordinasi dengan KPU Karo. Seluruh persiapan terkait tersedianya TPS khusus dan petugasnya. Semoga Pilkada di Rutan Kabanjahe dapat berjalan dengan baik. Sehingga proses pilkada bisa terlaksana sesuai jadwal dan prosedur yang berlaku.
"KPU Karo bersama Rutan Kabanjahe berkomitmen mewujudkan pemilu yang inklusif dan demokratis. Setiap suara, termasuk suara warga binaan tetap dihargai, " timpal Karutan.
Baca juga:
Bupati Karo Tinjau Kesiapan TPS Pemilu 2024
|
Seperti diketahui, Pilkada serentak diseluruh Indonesia, akan berlangsung pada 27 November 2024. Dengan harapan partisipasi pemilih termasuk di TPS khusus Rutan Kabanjahe, dapat mencapai angka maksimal dan berjalan tanpa hambatan.
(Anita Theresia Manua)